Jurusan Manajemen

20 Peluang Kerja Jurusan Manajemen

Diposting pada

Jurusan Manajemen

Manajemen merupakan salah satu program studi yang memiliki jumlah peminat cukup banyak di tingkat perguruan tinggi negri ataupun swasta.  Alasan utamanya adalah prospek kerja jurusan ini yang sangat menjanjikan dan cukup luas, baik pada sektor swasta atapun pemerintahan.

Jurusan Manajemen

Sejatinya, peluang kerja jurusan manajemen ini sangat mendominasi hampir disetiap bidang pekerjaan khususnya disetiap perusahaan pasti membutuhkan sistem manajemen untuk menjalankan usahanya serta menghindari beragam kesalahan-kesalahan yang ada.

Peluang Kerja Jurusan Manajemen

Adapun beberapa penjelasan tentang prospek kerja lulusan program studi manajemen yang umumnya ada dalam Fakultas Ekonomi atau Sekolah Tinggi Ekonomi, antara lain adalah sebagai berikut;

  1. Konsultan Bisnis

Konsultan manajemen merupakan peluang pekerjaan yang dapat dilakukan oleh lulusan prodi manajemen. Tugas seorang konsultan manajemen yaitu memberikan arahan serta bimbingan kepara perusahaan untuk mengembangkan usahanya.

Pekerjaan yang dilakukan meliputi pengelolaan sistem karyawan, merencanakan pengembangan bisnis yang tepat sampai menemukan kelemahan dari sistem operasional suatu perusahaan agar segera ditangani. Seorang konsultan manajemen harus memiliki daya analisis tinggi terhadap suatu pengembangan bisnis serta mahir dalam memecahkan permasalahan yang dihadapi klien.

Selain itu seorang konsultan juga harus lihai dalam memberikan saran yang membantu perkembangan perusahaan sehingga dapat dipercaya dan imbalan yang diterima menjadi lebih besar. Jurusan manajemen mudah untuk mencari kerja misalnya bisa menjadi konsultasi bisnis.

  1. Konsultan Perbankan

prospek kerja jurusan manajemen bisa menjadi Konsultan Perbankan

Konsultan perbankan merupakan prospek pekerjaan yang lebih spesifik dibandingkan dengan konsultan bisnis. Jika konsultan bisnis akan berkecimpung dengan dunia bisnis secara umum maka sebagai seorang konsultan perbankan hanya berkaitan dengan dunia bank. Gaji lulusan manajemen ini sangat besar sehingga untuk menjadi konsultan perbankan ini bisa menjadi pekerjaan yang favorit.

Jika tertarik untuk menjadi konsultan perbankan maka sejak dibangku kuliah disarankan agar fokus mempelajari manajemen perbankan sehingga mendapatkan penguasaan bidang perbankan lebih banyak. Konsultan bank memiliki tugas mengembangakn dunia perbankan lebih baik serta menganalisis kelemahan yang dapat menjadi pengahambat perkembangan suatu bank.

  1. Front Officer di Bank

prospek kerja jurusan manajemen bisa menjadi Front Officer di Bank

Front officer di bank berbeda dengan konsultan perbankan (Back Officer). Front officer di bank lebih dikenal masyarakat dengan Teller bank atau Customer Service Officer. Mereka bekerja memberikan pelayanan dan informasi dari segala jenis transaksi keuangan dalam suatu bank.

Seorang Front Officer harus memiliki kecakapan dalam berkomunikasi dan beretiket baik serta berpenampilan menarik. Mereka benyak mengurus permasalahan yang dihadapi klien (nasabah) secara langsung dan mengurusnya termasuk pembuatan rekening tabungan dan sebagainya.

  1. Konsultan Marketing Bisnis

Banyak lulusan manajemen yang berkecimpung pada dunia jasa. Salah satu jasa yang banyak digeluti adalah menjadi seorang konsultan. Banyak jenis konsultan yang dapat dijadikan peluang kerja yang baik bagi lulusan bidang manajemen.

Salah satunya yaitu konsultan dibidang marketing. Marketing merupakan bagian penting dari suatu perusahaan sebagai roda penggerak. Tanpa adanya marketing yang baik, target perusahaan tidak akan tercapai. Bagi mahasiswa yang masih menempuh pendidikan di bidang manajemen disarankan untuk mengambil konsentrasi pemasaran bisnis atau usaha jika tertarik untuk menjadis eorang konsultan marketing.

Tugas seorang konsultan marketing yaitu memberikan saran dan arahan dalam menciptakan promosi yang baik sehingga banyak menarik konsumen, selain itu dibutuhkan kemampuan dalam mengelola konsumen sehingga target perusahaan dapat tercapai.

  1. Jasa Akuntan

Bentuk jasa lain yang dapat digeluti oleh lulusan manajemen adalah membuka jasa akuntan. Jasa akuntan lebih mengarah kepada analisis pencatatan administrasi yang telah dilakukan oleh bagian keuangan dari suatu perusahaan. Selain itu suatu jasa akuntan dapat memberikan saran kepada bidang keuangan dalam mengelola keuangan yang baik dan benar.

  1. Staff Finance

Lulusan manajemen juga dapat menjadi staff finance yang mengerjakan bagian keuangan dari suatu perusahaan. Staff keuangan dari lulusan manajemen memiliki kemampuan dalam mengelola keuangan dengan baik sehingga dapat mengontrol kelancaran pemasukan dan pengeluaran keuangan serta ahli dalam membuat laporan administrasi keuangan.

Jurusan manajemen pada zaman yang semakin canggih ini merupakan salah satu jurusan yang paling dibutuhkan, oleh karena itu bisa bekerja menjadi staff finance.

  1. Bagian Operasional

Bagian operasional dapat menjadi salah satu opsi pekerjaan bagi lulusan manajemen. Bagian opresional merupakan bagian cukup penting dalam suatu perusahaan. Salah satu bidang operasional dalam suatu perusahaan adalah bagian administrasi. Posisi ini dapat juga diisi dari lulusan bidang lain sehingga terdapat persaingan yang cukup ketat pada bagian ini.

  1. Lembaga Swadaya Masyarakat

Peluang kerja bidang manajemen lainnya adalah bekerja di Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Kemampuan lulusan manajemen dalam hal keoraganisasian sangat dibutuhkan dalam LSM untuk mengatur dan mengembangkan sistem yang ada.

Salah satu sistem kerja di LSM yaitu sistem relawan dan tim profesional yang membedakannya dengan sistem kerja di suatu perusahaan. Kemmapuan lulusan manajemen dapat digunakan untuk mensinkronisasikan hubungan anatar kedua elemen supaya inerja organisasi tidak terganggu. Selain itu pengetahuan mnegenai informasi terkini yang menjadi fokus LSM harus terus diperhatikan agar LSM dapat berjalan dengan baik.

  1. Tenaga Pengajar (Guru atau Dosen)

Peluang kerja untuk lulusan manajemen yang lain yaitu menjadi tenaga pengajar. Tenaga pengajar banyak dibutuhkan disetiap instansi pendidikan dengan berbagai bidang yang berkaitan dengan manajemen.

Salah satunya yaitu menjadi guru ekonomi, guru manajemen bahkan untuk instansi pendidikan dengan kelas perguruan tingggi terdapat beberapa konsentrasi manajemen yang ditawarkan sehingga peluang bekerja sebagai tenaga pengajar menjadi lebih besar.

  1. Pengamat dan Praktisi Ekonomi

Sebagai seorang pengamat dan praktisi ekonomi, lulusan manajemen akan terus melakukan kajian yang berkaitan dengan bidang ekonomi. Mulai dari kajian kebijakan ekonomi, dinamika perekonomian, sistem operasi pasar dan sebagainya.

Pandangan terhadap dunia perokonomian sangat dibutuhkan oleh banyak pihak baik prusahaan swasta sampai instansi pemerintahan. Pandangan yang lahir dari buah pemikiran seorang pengamat dan praktisi ekonomi akan menajdi dasar pertimbangan dalam menentukan kebijakan perekonomian yang akan diambil oleh suatu perusahaan atau instansi.

Kemampuan dalam meneliti suatu hal sangat dibutuhkan dalam pekerjaan ini. Selain itu sikap kritis dan pemikiran sistematik merupakan komponen penting dalam bekerja sehingga dapat tercipta kritik dan solusi atas permasalahan yang ada.

  1. Staff HRD

Seorang staf HRD (Human Resources Departement) memiliki tugas yang mirip dengan bagian SDM yaitu merekrut calon staf potensial untuk ditempatkan pada bidang tertentu perusahaan serta memastikan bahwa dari segala segi seperti karakter, keahlian dan pengalaman kandidat tersebut sesuai dengan posisi pekerjaan yang ditawarkan. Lulusan manajemen memiliki peluang bekerja dalam posisi HRD dengan kemampuan menganalisa dan meneliti setiap kandidat yang memiliki potensi cukup baik.

  1. Wirausaha

prospek kerja jurusan manajemen bisa menjadi wirausaha

Seorang wirausahawan dapat berasal dari berbagai bidang keahlian diluar bagian manajemen. Namun seorang wirausahawan yang berasal dari bidang manajemen pada dasarnya lebih berkemampuan mengelola usahanya dengan baik karena dibekali dengan sistem manajemen dan jiwa kewirausahaan yang cukup baik selama menempuh pendidikan.

Tak heran jika menghadapi kendala dalam bisnisnya, seorang wirausahawan dari lulusan manajemen tidak cepat menyerah dan memiliki strategi lain untuk terus mengembangkan bisnis yang dijalankan.

  1. Staff Departemen SDM

Staf departemen SDm membutuhkan manajemen dalm menjalankan pekerjaannya agar tercipta pengelolaan sumber daya manusia yang baik dalam suatu perusahaan sehingga dapat bekerja secara efektif dan efisien.

Departemen SDM memiliki tugas dalam perekrutan karyawan bersama dengan staf HRD serta mengadakan evaluasi kinerja, prestasi kerja, gaji, kesehatana dan kesejahteraan karyawan dan peningkatan pengetahuan dan kemampuan karyawan.

  1. Manajemen Trainee

Manajemen trainee atau disebut Officer Development Program (ODP) merupakan posisi manajer yang ditawarkan suatu perusahaan. Bagi lulusan manajemen yang mengingikan posisi ini diharuskan memiliki kualifikasi khusus meliputi kemampuan akademik yang baik termasuk IPK yang tinggi, kemampuan bahasa inggris yang memadai serta pengalaman organisasi dengan jabatan leader sehingga sesuai dengan posisi ini.

Manajemen trainee merupakan peluang kerja yang menguntukan karena posisi awal sebagai seorang manajer yang akan diberikan pelatihan dan pengarahan sebagai seorang manajer serta dibekali pengetahuan mengenai detail dan kondisi perusahaan. Prospek kerja manajemen ini sangat menjanjikan salah satunya bisa menjadi manajemen trainee yang nantinya bisa memimpin banyak orang.

  1. Staff Produksi

Bagi perusahaan yang bergerak pada bidang produksi barang atau jasa akan membutuhkan tenaga ahli bidang manajemen untuk mengatur kelancaran produksi. Staf produksi bertugas memastikan ketersediaan bahan baku, mengelola proses produksi sampai barang siap dipasarkan. Oleh karna itu staf produksi merupakan peluang kerja yang cukup menarik untuk lulusan manajemen.

  1. Agribisnis

Peluang kerja bidang manajemen sangat luas. Setiap perusahaan baik swasta maupun negeri memerlukan tenaga ahli manajemen untuk mengelola kelancaran bisnisnya. Salah satu sektor menjanjikan yang dapat digeluti oleh ahli manajemen adalah agribisnis.

Sektor ini dapat disebut sektor besar di Indonesia mengingat indonesia sebagai negara agraris dengan hasil eprtanian yang tinggi. Bidang manajemen sangat dibutuhkan untuk mengelola hasil pertanian yang terdapat dalam sektor Agribisnis.

  1. Perencana Bisnis Berkelanjutan

Seorang yang ahli dalam bidang manajemen sangat dibutuhkan dalam posisi ini untuk mengupayakan kelanjutan bisnis pasca krisis melalui analisis resiko bisnis dan dampaknya. Pekerjaan ini memiliki tugas mengembangkan dan menerapkan bisnis berkelanjutan serta menyusun strategi pemulihan bisnis.

  1. Manager Logistik

Peluang kerja selanjutnya yang dapat diisi oleh lulusan manajemen adalah manajer logistisk yang bertugas mengelola pembelian, pergudangan, distribusi, perkiraan dan layanan perencanaan. Kemampuan dalam mengelola dan koordinasi yang dimiliki oleh lulusan manajemen sangat berguna dalam posisi ini.

  1. Manajer Pemasaran

Lulusan bidang manajemen dapat mengisi posisi inid engan tugas merencanakan dan mengkoordinasikan kebijakan danprogram pemsaran selain itu mengembangkan strategi harga untuk memaksimalkan keuntungan dpaat dilakukan oleh ahli manajemen. Oleh sebab itu posisi ini sesuai dengan bidang manajemen.

  1. Manajer Layanan Medis dan Kesehatan

Lulusan manajemen memiliki peluang pekerjaan lain diluar bidang ekonomi salah satunya yaitu kesehatan dan medis tetapi khusus mengerjakan bagian pengelolaan layanan medis, merencanakan anggaran serta mengkoordinasikan pelaporan keuangan dalam layanan medis.

Nah, itulah deskripsi dari ArenaLomba tentang peluang kerja jurusan manajemen di masa depan yang paling menjanjikan. Semoga tulisan ini memberikan wawasan serta menambah pengetahuan segenap pembaca yang sedang mencari informasinya. Trimakasih,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *